5 Fakta Tentang Ridwan Kamil

Ridwan kamil atau biasa dikenal dengan Kang emil ini adalah wali kota Bandung, yang menjelma menjadi publik figur layaknya artis papan atas.dia kerap menjadi bahan pemberitaan diberbagai media tanah air. Mulai dari kepemimpinannya sebagai wali kota sampai kehidupannya sehari hari menjadi hal yang menarik bagi publik. Untuk mempersingkat waktu, disini akan saya sampaikan 5 fakta tentang Ridwan Kamil.

  1. ASBAN ( Asli Bandung )

Kang Emil ini bernama asli Mochamad Ridwan Kamil, ternyata beliau ini asli Bandung. Ia lahir dan besar dikota Bandung, dan akhirnya menjadi pemimpin kota kembang.

  1. Usia

Kang Emil lahir di Bandung, Jawa Barat pada 4 Oktober tahun 1971, dan usia Kang Emil saat ini adalah 45 tahun.

  1. Keluarga Terdidik

Tak salah lagi kalau kecerdasan Kang Emil ini  adalah, karena warisan keluarganya. Ayahnya bernama Atje Misbach Muhjiddin SH. Beliau adalah dokter fakultas hukum universitas Padjajaran bandung. Sedang Ibunya bernama Tjutju Sukaesih, beliau adalah staf pengajar farmasi fakultas kedokteran UNISBA dan staf ahli lembaga pengkajian pangan obat-obatan dan kosmetika (LPPOM dan MUI Jabar).

  1. Adik Perempuan

Kang Emil ini merupakan anak pertama dari dua bersaudara. Kang Emil memiliki adik perempuan yang bernama Ifa Hanifah Misbach dan berprofesi sebagai psikolog.

  1. Lulusan ITB

Kang Emil menempuh pendidikan dasar hingga ke pendidikan tinggi di Bandung. Setelah lulus SMA negeri3 Bandung tahun 1990, ia melanjutkan S-1 di Institut Teknologi Bandung (ITB). Kang Emil berhasil meraih gelar S-1 teknik arsitektur di ITB pada tahun 1995.

Leave a Comment